Holaaa…
I’m back XD. Kali ini aku mau ngeshare informasi
tentang cara detox tubuh dengan lemon.
Tahukah kalian bahwa manfaat jeruk lemon itu sangat
banyak dan sangat menguntungkan? Genus Citrus (keluarga jeruk) dikenal sangat
kaya manfaat yang memiliki kemiripan satu dengan yang lainnya, namun sebenarnya
juga memiliki kekhasan manfaat masing-masing. Hal ini dikarenakan tiap jenis
jeruk presentase kandungan nutrisinya berbeda-beda. Jeruk lemon mungkin
termasuk jenis jeruk yang kurang banyak dikonsumsi dibandingkan dengan jenis
jeruk lain, hal ini dapat dimaklumi karena harganya yang cukup mahal. Jeruk lemon
selama ini lebih banyak digunakan sebagai penambah cita rasa masakan dan untuk
mempersegar minuman.
Cara kerja detox lemon sebetulnya merupakan diet
detoksifikasi untuk membersihkan racun ditubuh. Detox kadang disalah artikan
sebagai diet untuk membakar lemak ditubuh. Padahal sebetulnya yang dibersihkan
adalah toksin-toksin yang jika dibiarkan akan mengganggu metabolisme tubuh.
Berikut langkah-langkah membuat detox lemon yang
praktis
- Siapkan 1 buah lemon
- Potong buah lemon menjadi 2 bagian
- Setelah dipotong, peras ke dua bagian lemon ke dalam
sebuah gelas
- Karena digelas terdapat banyak biji, maka saring
terdahulu.
- Jika sudah tidak ada biji didalam gelas, maka kalian
dapat langsung meminumnya.
Mungkin banyak yang mikir,”lah kok gak pake gula atau
madu?”.
Aku lebih suka meminumnya langsung dari pada harus menambahkan madu
hehe tapi itu tergantung pilihan kalian.
Minum perasan jeruk lemon ini dipagi hari ya. Tapi
bagi yang punya maag kayak aku, biasanya aku minum ini setelah sarapan dan
beberapa menit kemudian, aku langsung BAB.
Itu tandanya detox ini mulai berkerja membuang racun
yang ada didalam tubuh.
PLUS
- Membuang racun dalam tubuh
- Mempercepat buang air besar tapi itu bagi aku ya.
MINUS
- Harga lemon cukup mahal
WHERE TO BUY
Jeruk Lemon ini mama aku beli dengan harga 2.500/buah